Sedang dipersiapkan Radja Ketjil di Tebet
dengan keyakinan akan mendapatkan respon yang sama baiknya dengan R.M. Radja Ketjil lainnya.
Kamis, 27 November 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Radja Ketjil siap menyambut kedatangan Anda bersama rekan-rekan
atau keluarga Anda, guna menikmati lezatnya menu-menu peranakan dan
hangatnya layanan dari para pramusaji.
Temukan pengalaman tak
terlupakan mulai dari rasa
nikmat di lidah hingga suasana vintage peranakan,
tanpa harus mengeluarkan biaya tinggi.
Radja Ketjil, menantikan
kehadiran Anda semua di JL. Taman
Pendidikan II no 1. Tarogong - arah Pondok Indah, Jakarta Selatan.
1 komentar:
Pertama kali menginjak resto ini, suasana "vintage" dan suasana rumah peranakan China langsung kerasa..
Mulai dari pemilihan warna yang dominan merah+hijau, pernak pernik ruangan
seperti lemari kuno, rantang, foto hitam putih, guci tua yang berasa tempo doeloe...
Sesuai dengan tagline-nya " CITARASA PERANAKAN"
Namun aku berasa dirumah sendiri alias very hommy..
Area duduk favorit di lantai atas dekat tangga atau di luar dengan view pemandangan Jl.Sudirman+Gatsu...
Daftar menunya, sebagian menggunakan nama China, Hongkong bahkan Vietnam..
Dari sekian menu yang ditawarkan, menu favoritku adalah :
MAKANAN :
1. Tahu Hujin
Tahunya lembut ditambah daging dan bumbu kemerahan yang sedap, membuat aku pengen nyoba lagi, nyoba lagi
*red: coba atau laper.. ;P
2. Ayam Kung Pao
Walaupun digoreng kecil-kecil, namun tetap enak
3. Ayam Goreng Hongkong/ di goreng kering
Yummmyyyy... 1 piring cukup untuk 2-3 orang,
menurut aku sih kurang banyak.. xixixixi
4. Sapi hitam manis/lada hitam
Enak juga, hampir sama dengan menu lada hitam kebanyakan
5.Udang goreng bola saus mayonaise
Rasanya pengen nambah lagi.. saus mayoinasenya pas di lidah
6. Sayur buncis Shenzhuan
7. SIUPAKCHOY KEMBAR bumbu saus tiram
Aku belum sempet mencicipi gado-gado ibu suri yang menurut info, lebih mirip gado-gado ala Vietnam...atau Laksa Putri-nya...
wah, kaya apa ya rasanya?
MINUMAN :
Kalau minumannya, aku belum coba minuman top requestnya disana.
Karena biasanya minuman yang aku pilih standart2 aja, kalo nga es teh manis, air putih atau juice...
EXPENSES :
Waktu itu aku pernah makan ber-10 orang, total yang dikeluarkan per kepala sekitar Rp 40ribu - 50 ribu.
Sesuai lah... apalagi kita bisa mencicipi variasi makanan sekitar 4-5 menu..
So, harga nya tidak terlalu mahal dan membuat kita "nga mau" datang lagi kan?
Coba ada cabangnya di Bekasi ya? :D
Overall, semua enak....
Yang kurang hanya menu yang berkuah, karena rata-rata ditumis atau di goreng...
info lebih lanjut : www.rajaketjil.blogspot.com
Selamat mencoba...
Let me know your comment ya..
Note:
review ini aku muat di webku :
www.lauratiur.multiply.com
Posting Komentar